Translate

Jumat, 25 Mei 2012

Bagaimana Cara Mengupas Flower Lump ???

Dalam dunia bisnis daging rajungan diseluruh dunia dikenal istilah flower lump. Disebut flower lump karena memang daging rajungan ini dikupas menjadi bentuk seperti bunga, sehingga daging rajungan tidak hancur tetapi memiliki flake atau bongkahan utuh. Flower lump sangat penting didapat untuk meningkatkan keuntungan penjualan daging rajungan. Selain harga flower lump lebih tinggi, flower lump dapat meningkatkan "yield" atau randemen produksi.




Untuk membuat flower lump tentu harus memiliki keahlian khusus dan perlu berlatih. Sifat daging rajungan yang mudah pecah akan menyulitkan bagi kita untuk membuatnya. Ada beberapa hal yang harus dipersiapkan untuk mendapatkan flower lump antara lain  ;

  1. Pisau kupas yang memiliki ujung yang runcing
  2. Bahan baku rajungan harus yang segar. Jika bahan baku tidak segar maka flower lump sangat sulit untuk dihasilkan
  3. Kesabaran untuk berlatih, tanpa kesabaran rasanya sulit untuk memperoleh flower lump yang utuh.
 Untuk melihat teknik mengupas flower lump, silahkan klik tautan  disini. Selamat mencoba.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar